SELLBYTEL GROUP
Fokus Cisco: Partner terdaftar & belum terdaftar - Palembang
Small Business Sales Associate akan bertanggung jawab untuk merekrut penjual dan reseller, juga meningkatkan pengetahuan dan mendukung promo Cisco small business pada daerah yang ditetapkan.
Kandidat yang dicari diharapkan mampu berkomunikasi dengan baik, profesional dan mampu mengerti pola pikir penjual dan reseller, juga mengarahkan mereka untuk mempromosikan dan menjual produk-produk Cisco small business.
Seorang Small Business Sales Associate yang ideal tidak hanya cakap berkomunikasi, namun juga mampu berpresentasi, terorganisir, dan mengatur waktu. Kandidat yang dicari harus berorientasi pada customer dan mengerti serta mampu mempresentasikan produk jaringan, program dan promosi Cisco small business pada reseller yang fokus di segmen small business.
Posisi ini menuntut anda bekerja dari jarak jauh (remote) sehingga diperlukan sikap proaktif, bermotivasi tinggi, kreatif dan fleksibel, selalu memenuhi komitmen bahkan melampaui ekspektasi, dan menunjukkan tingkat integritas yang tinggi.
Small Business Sales Associate (Palembang)
Tanggung Jawab Utama:
Merekrut reseller baru dan dari kompetitor yang khusus di bidang telekomunikasi dan TI/jaringan komputer dengan fokus pada segmen small business.
Memastikan keuntungan bulanan dan triwulan dari daerah yang ditentukan.
Memastikan reseller mengetahui dan mampu mempromosikan program dan perangkat produk jaringan Cisco small business untuk meningkatkan penjualan.
Mempromosikan dan mengkomunikasikan keuntungan dari program channel partner Cisco small business.
Menyusun jadwal meeting harian dengan reseller pada daerahnya selain juga berkomunikasi aktif dengan AM/TBM Cisco.
Membuat dan mengatur rencana penjualan pada daerahnya.
Mengumpulkan data, informasi dan hal lain mengenai setiap resellernya.
Melengkapi laporan melalui web/telepon setiap harinya.
Mengatur daerah teritorinya dan menjadwalkan untuk meningkatkan jumlah visit ke reseller per hari maupun per minggunya.
Menghadiri acara regional bila diperlukan.
Persyaratan:
S1/setara dengan pengalaman min. 1 – 3 tahun dibidang sales.
Kemampuan komunikasi dalam bahasa English lisan dan tulisan yang baik.
Kemampuan presentasi dan memberi training/pelatihan.
Kemampuan mengorganisi dan mengatur waktu yang baik.
Lebih disukai yang memiliki pengetahuan produk dan teknologi jaringan segmen small business.
Lebih disukai memiliki pengalaman dengan IT channel sales.
Menguasai komputer (Microsoft office, email, dan sebagainya).
Pengalaman dengan SalesForce.com merupakan nilai plus.
Memiliki kendaraan sendiri.
Bertempat tinggal di tengah daerah yang akan ditangani.
Pencari kerja sila memohon lalui JobsDB atau kirim cv kepada anita.anthony@sellbytel.com .
(Tolong semua cv-nya dikirim salam Bahasa Inggeris)
Demikian informasi "Lowongan Kerja Palembang April 2012" diatas semoga bisa berguna dan bermanfaat untuk anda para pencari lowongan kerja, dan jangan lupa juga baca artikel Lowongan Kerja Manado April 2012 pada postingan sebelumnya. Sekian dan terima kasih SEMOGA SUKSES.